Sunday, August 10, 2014

Barcelona Pesta Enam Gol Lawan Helsinki: Munir El Haddadi Jadi Bintang Lapangan

Barcelona Pesta Enam Gol Lawan Helsinki: Munir El Haddadi Jadi Bintang Lapangan
Foto : dok.Barcelona

 Barcelona meraih kemenangan 6-0 atas Helsinki pada laga persahabatan yang berlangsung di Sonera Stadium, Helsinki, Sabtu (9/8/2014). Pemain berusia 18 tahun, Munir El Haddadi, menjadi bintang kemenangan melalui dua gol.
Munir mengawali pesta gol Barcelona pada menit ke-5. Umpan terobosan cantik Andres Iniesta disambut pemain keturunan Maroko itu lewat tendangan voli yang mengarah ke pojok gawang Helsinki.
Empat menit kemudian, Munir menjadi kreator terciptanya gol kedua Barcelona yang dicetak Sergi Roberto. Umpan satu-dua dengan Munir diakhiri sepakan mendatar Roberto yang tak mampu dihentikan kiper Helsinki, Michael Tornes.
Memasuki menit ke-17, Munir mencetak gol kedua pada laga tersebut. Kali ini, umpan silang Rafinha disambut sundulan Munir yang membobol gawang Helsinki.
Pada babak pertama, pesta gol Barcelona ditutup oleh gol Gerard Pique. Bek tim nasional Spanyol itu memaksimalkan umpan Pedro Rodriguez untuk membawa Barcelona unggul 4-0 pada babak pertama.
Memasuki babak kedua, pelatih Barcelona, Luis Enrique, melakukan beberapa pergantian pemain. Dua pemain asal Kroasia, Ivan Rakitic dan Alen Halilovic, dimainkan demi menambah daya gedor.
Hasilnya terbukti jitu. Rakitic menjadi pemain yang paling menonjol pada babak kedua. Dua umpan Rakitic sukses menghadirkan gol untuk Barcelona yang dicetak Marc Bartra pada menit ke-50 dan Sandro Ramirez pada menit ke-82.Barcelona menutup laga dengan kemenangan 6-0.
Susunan pemain
Helsinki: 21-Michael Tornes (13-Karl-Johan Eriksson 25); 3-Gideon Baah (2-Alex Lehtinen 69), 11-Veli Lampi (27-Sebastian Sorsa 60), 24-Joel Perovuo (31-Robin Lod 69), 25-Mikko Viitikko (5-Tapio Heikkila 69); 6-Markus Heikkinen (16-Valtteri Moren 60), 28-Rasmus Schueller (7-Sebastian Mannstrom 46), 4-Mika Vayrynen; 17-Nikolai Alho (80-Erfan Zeneli 46), 99-Macoumba Kandji (15-Oussou Konan 69), 8-Demba Savage (22-Fredrik Lassas 46)
Pelatih: Mika Lehkusuo
Barcelona: 25-Jordi Masip; 2-Martin Montoya, 3-Gerard Pique (4-Ivan Rakitic 46), 15-Marc Bartra, 18-Jordi Alba (28-Alen Halilovic 61); 20-Sergi Roberto (26-Alex Grimaldo 61), 5-Sergio Busquets (16-Sergi Samper 61), 8-Andres Iniesta (21-Edgar le 46); 11-Munir El Haddadi (23-Gerard Deulofeu 61), 12-Rafinha Alcantara (9-Sandro Ramirez 61), 7-Pedro Rodriguez
Pelatih: Luis Enrique

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Sumber: Kompas.com







Saturday, August 9, 2014

Salam Perpisahan Reina untuk Fans Liverpool

Pepe Reina
Foto : Reuters

REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Bayern Muenchen baru saja merampungkan kesepakatan kontrak dengan kiper Liverpool, Pepe Reina. 
Penjaga gawang asal Spanyol yang menghabiskan musim lalunya bersama Napoli sebagai pemain pinjaman itu telah menandatangani kontrak untuk tiga tahun ke depan dengan klub juara Bundesliga tersebut.
Reina diharapkan dapat menjadi pendukung bagi kiper utama Muenchen, Manuel Neuer di Allianz Arena selama musim depan. Lewat situs resminya, Reina pun menulis surat terbuka untuk memberikan salam perpisahan kepada para staf dan penggemar Liverpool. 
"Saya sangat beruntung telah menghabiskan bertahun-tahun bersama salah satu klub terbesar di dunia sepak bola," tulis pemain berumur 31 tahun itu, seperti dikutip Tribal Football, Sabtu (9/8).
Menurut Reina, banyak kenangan yang ia miliki selama berada di Anfield. Lelaki itu mengaku tidak akan pernah bisa melupakan rekan, para pendukung, dan orang di Liverpool karena mereka semua sangat istimewa di hatinya.
"Mereka akan tetap saya kenang selamanya. Saya sedih karena akan berangkat (ke Jerman). Saya begitu menikmati hari-hari selama berada di klub (Liverpool). Sulit untuk mengucapkan selamat tinggal pada sesuatu yang istimewa untuk Anda," ujarnya.
Sebelumnya, Muenchen telah mengonfirmasi kesepakatan dengan the Reds terkait proses transfer Reina. Hal itu diungkapkan CEO Bayern, Karl-Heinz Rummenigge, pada Rabu (6/8) di laman resmi milik klub Bavaria tersebut.
Reporter : Ahmad Islamy Jamil
Redaktur : Mansyur Faqih