Tuesday, December 31, 2013

Mourinho: City Favorit di Premier League


Foto : ANDREW YATES / AFP



LONDON, KOMPAS.com - Manajer Chelsea Jose Mourinho menilai Manchester City merupakan kandidat terkuat untuk menjadi juara Premier League musim ini. Menurutnya, The Citizenspunya kelebihan dibanding tim-tim lain.
"Saya tetap katakan bahwa ada perbedaan besar antara Manchester City dan tim-tim lainnya. Tidak cuma kualitas, tim-tim lain juga berkualitas, termasuk kami. Tetapi, ini tentang kematangan, jumlah pemain, terutama penyerang, kebugaran, dan pengalaman," kata The Special One.
"City paling favorit. Bagi Chelsea, Arsenal, dan Liverpool berada di empat besar sudah merupakan pencapaian bagus. Dalam hal ini, yang paling penting adalah bagaimana pemain kami bisa belajar memainkan pertandingan seperti ini melawan tim-tim papan atas," pungkasnya.
Premier League sudah merampungkan paruh musim pertama. Saat ini, Arsenal berada di puncak klasemen dengan nilai 42, disusul City dengan nilai 41, kemudian Chelsea dengan nilai 40, selanjutnya ada Everton dengan nilai 37, dan di peringkat kelima ada Liverpool dengan nilai 36.
Penulis: Alsadad Rudi
Sumber :
Editor : Okky Herman Dilaga







Monday, December 30, 2013

Moyes Ingin Jaga Tradisi Warisan Fergie


Tak Ada Rooney atau Van Persie, Moyes Masih Punya Welbeck
Foto : AFP

TRIBUNNEWS.COM – David Moyes mengungkapkan keinginannya melanjutkan tradisi yang diwariskan Sir Alex Ferguson di Manchester United dalam hal penggunaan pemain. Pria yang juga berasal dari Skotlandia ini mengaku ingin mengorbit beberapa pemain muda United.
"Klub ini dikenal karena memaksimalkan pemain mudanya dan mempercayai mereka untuk bermain. Anda harus mengembangkan dan melindungi mereka. Tapi ada juga bagian dari Anda yang meminta mereka untuk bersiap dan menunjukkan kemampuan yang mereka miliki, memberikan kesempatan kepada mereka," kata Moyes dilansir Goal.com.
Di setiap musimnya, Sir Alex hampir selalu memainkan pemain muda di skuadnya. Tradisi itu yang akan diteruskan Moyes, yang menjalani musim perdananya bersama Setan Merah musim ini.
"Saya menyukai energi yang bagus di tim saya, tim yang bisa mengumpan dengan baik. Tapi saya juga ingin mereka bisa berlari dan bermain bagus dan Anda harus memiliki semua kompetisi," katanya.
Sejauh ini aksi nyata yang dilakukan Moyes terhadap pemain muda United adalah mengorbitkan Adnan Januzaj. Pemain berusia 18 tahun itu sekarang menjadi the rising star dan telah mencetak tiga gol di Premier League.
"Secara perlahan kami bisa memaksimalkan tenaga mereka sedikit demi sedikit, laga demi laga," pungkas Moyes, yang sekarang juga lebih mempercayakan bek-bek muda seperti Chris Smalling, Johny Evans, dan Phil Jones ketimbang defender senior Rio Ferdinand atau Nemanja Vidic.
Pemain muda lain seperti gelandang Tom Cleverley dan striker Danny Welbeck juga sering mendapat kesempatan masuk starting eleven.
Penulis: Husein Sanusi
Editor: Dodi Esvandi






Sunday, December 29, 2013

Apa Alasan Moyes Simpan Rooney?


Foto : AFP PHOTO / PAUL ELLIS


NORWICH, KOMPAS.com - Manajer Manchester United (MU), David Moyes, mengatakan, dirinya tak memainkan penyerang Wayne Rooney pada laga Premier League melawan Norwich, Sabtu (28/12/2013) karena Rooney mengalami cedera pada paha.

Moyes lantas mengambil keputusan tak menurunkan Rooney. Selain Rooney, Robin van Persie juga tidak bermain karena juga mengalami cedera.

"Rooney mengalami cedera otot paha. Saya berharap Rooney bisa bermain kembali saat berhadapan dengan Tottenham Hotspur (1 Januari 2014)," jelas Moyes dilansir BBC.

Tanpa Rooney dan Van Persie, MU berhasil meraih kemenangan 1-0 atas Norwich. Gol semata wayang Setan Merah tercipta pada menit ke-57 dan dihasilkan pemain yang baru masuk pada awal babak kedua, Danny Welbeck.
Penulis: Okky Herman Dilaga
Editor : Tjatur Wiharyo













Saturday, December 28, 2013

Manchester United Incar Xabi Alonso

Xabi Alonso
Foto : AP

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Manchester United dikabarkan sedikit lagi bakal mendapatkan gelandang Xabi Alonso dari Real Madrid.
Harian The Daily Star menyebutkan MU telah menggelar pembicaraan awal dengan Alonso (32) pada November. Kedua pihak membahas kemungkinan gelandang Spanyol itu pindah ke Old Trafford pada jendela transfer musim panas mendatang.
Manajer Manchester United, David Moyes, ingin menambah barisan lini tengahnya guna mengisi kekosongan yang ditinggalkan pemain legenda Paul Scholes.
Sementara, laporan di Spanyol menyebutkan Real Madrid yakin 90 persen bahwa Alonso tidak akan bersama mereka lagi musim depan.

Redaktur : Didi Purwadi





Jose Mourinho Iri Dengan Liverpool

Jose Mourinho
Foto : EPA/Tal Cohen

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Manajer Chelsea, Jose Mourinho, memuji penampilan Liverpool yang mampu memanaskan persaingan papan atas klasemen. Bahkan, klub berjuluk The Reds itu sempat menempati posisi puncak klasemen.
''Semua orang tahu Chelsea, Liverpool, Arsenal dan Manchester City yang kini menempati empat besar,'' kata Mourinho seperti dikutip Goal. ''Jadi, ketika dua dari mereka bertemu, maka akan ada banyak poin yang bisa diraih.''
Mourinho memuji pelatih Brendan Rodgers yang mampu membawa Liverpool kembali ke persaingan papan atas. Namun, Mourinho menilai keberhasilan Liverpool tidak terlepas dari faktor keberuntungan.
Mourinho menilai Rodgers lebih beruntung karena timnya tidak tampil di Eropa sehingga memiliki waktu latihan lebih banyak lagi ketimbang Chelsea, Manchester City atau Arsenal yang musim ini juga main di pentas Liga Champions.
''Rodgers bekerja dengan fantastik,'' kata Mourinho. ''Tapi, dia beruntung bisa menggelar latihan setiap pekan dengan kondisi yang nyaman. Dia bisa menggelar latihan dua kali sehari. Itu merupakan sebuah keuntungan besar.''
Tidak bermain di pentas Eropa telah memberi keuntungan bagi Liverpool. ''Keuntungannya tidak dalam konteks mendapat waktu istirahat, tapi lebih pada mendapat waktu latihan lebih banyak,'' katanya.
Mourinho pun membandingkan padatnya jadwal pertandingan Chelsea dengan Liverpool. ''Pemain Chelsea harus memainkan 60 laga, sementara Liverpool memainkan 40 pertandingan. Itu perbedaannya sungguh besar,'' katanya.
 Redaktur : Didi Purwadi






Friday, December 27, 2013

Usai Kalah, Liverpool versus Chelsea, Siapa Takut?.


Foto : Getty Images Sport/Mike Hewitt

Liverpool - Setelah Manchester City, kini Liverpool menatap lawan berat lainnya: Chelsea. Meski baru menelan kekalahan di Manchester, The Reds percaya diri memetik hasil bagus di London.

Liverpool pulang dengan tangan hampa dari kunjungannya ke Etihad Stadium. Sempat unggul, tim asuhan Brendan Rodgers itu berbalik tertinggal 1-2 dan akhirnya kalah. Mereka pun harus turun dua peringkat ke nomor empat.

Kendati kalah, Rodgers memuji penampilan anak-anak asuhnya yang dinilai menyulitkan tuan rumah. Apalagi The Citizens saat ini sedang on fire, sempurna di sembilan partai kandang dan beberapa pekan sebelumnya menaklukkan Bayern Munich di Allianz Arena, juga mengandaskan Arsenal di kandang.

Statistik laga semalam menunjukkan Luis Suarez dkk. memegang 48% penguasaan bola, melepas 12 tembakan, dan lima on target sebagaimana dicatat whoscored. Relatif seimbang dengan tuan rumah yang punya 52% penguasaan bola dan melakukan 20 tendangan dengan enam di antaranya tepat target.

Tak ada penurunan performa yang berarti dari laga-laga sebelumnya, di mana tim Merseyside itu memetik empat kemenangan beruntun. Nah, berbekal hal inilah mereka menatap Chelsea, Minggu (29/12/2013) malam WIB dengan percaya diri. Angka penuh jadi target untuk kembali ke jalur kemenangan, sekaligus menjaga jarak dengan Arsenal yang memimpin klasemen tetap dekat.

"Ini adalah sebuah tanda besar, terutama ketika Anda mempertimbangkan performa yang mereka (City) tampilkan melawan tim-tim besar di Etihad. Kami akan mengambil sisi positifnya," kata gelandang Liverpool Joe Allen di situs resmi klub.

"Kalah dalam pertandingan memang mengecewakan, tapi kami punya tantangan masif dan kesempatan lainnya di Stamford Bridge untuk datang dan memetik hasil di sana," lanjutnya.

"(Kekalahan) ini hanyalah kemunduran minor, kami telah telah berada di bentuk permainan yang bagus selama ini, memetik hasil-hasil hebat, dan kami merasa kepercayaan diri dan momentum kami benar-benar terbangun. Manajer berkata jika kami bermain seperti ini, sembilan dari 10 laga akan kami menangi dan meraih hasil," ujar pemain 23 tahun ini.

"Kami percaya diri, kami akan pergi ke sana dengan kepala tegak dan memastikan kami tampil oke lagi," tegasnya.

Liverpool untuk sementara menempati posisi empat dengan nilai 36. Berturut-turut dari puncak klasemen adalah Arsenal (39), City (38), dan Chelsea (37).

Rifqi Ardita Widianto - detikSport

http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/12/27/170042/2452650/72/2/usai-kalah-liverpool-tetap-pede-tatap-chelsea

(raw/nds)





Manuel Pellegrini Senang Luis Suarez tak Berkutik

Manuel Pellegrini Senang Luis Suarez tak Berkutik

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, mengaku senang dengan kinerja para defendernya saat The Citizens mengalahkan Liverpool, Kamis (26/12/2013).
Manajer asal Cile itu pantas semringah karena di laga itu Vincent Kompany dkk sukses menjinakkan striker Liverpool yang tengah naik daun, Luis Suarez.
"Kami bertahan dengan sangat baik, terutama menghadapi Suarez. Dia striker yang hebat dan berada dalam momentum yang bagus. Jadi sulit bagi kami untuk tidak kehilangan fokua satu detik pun sepanjang laga," ujar Pellegrini.
Di saat yang sama, Pellegrini juga memuji penampilan kiper Joe Hart. Baginya, Hart telah kembali menjadi yang terbaik di Inggris.
"Saya sangat senang dengan penampilan Hart, tak hanya hari ini tapi selama sebulan terakhir. Dia bekerja sangat keras dan kini telah kembali menjadi kiper terbaik di Inggris," pungkasnya.
Duniasoccer/pitor






Thursday, December 26, 2013

Mourinho: Chelsea Siap Rebut Puncak Klasemen

Jose Mourinho
Foto : AP/Sang Tan

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Hanya mengantongi selisih dua angka dengan pemuncak klasemen sementara Liga Primer Inggris, Liverpool, Chelsea membutuhkan tiga angka untuk terus memberi tekanan kepadaThe Reds. Kemenangan saat menjamu Swansea City, Kamis (26/12) malam WIB, juga menjadi suntikan motivasi berharga sebelum The Bluesbertolak ke Anfield, dua hari kemudian.

Mampu mengumpulkan 34 poin dari 17 laga, The Blues berada di posisi keempat dengan selisih dua angka dari Liverpool, yang berada di pucuk klasemen. Dirasa telah sesuai dengan target yang mereka canangkan pada awal musim, pelatih Chelsea Jose Mourinho pun meminta anak-anak asuhnya untuk bisa menikmati posisi mereka di papan klasemen sementara saat ini.

Namun, Mou menegaskan, raihan tiga angka atas The Swans merupakan torehan wajib yang mesti diraih Oscar dan kawan-kawan di laga kandang kesembilan The Blues di Liga Primer Inggris musim ini. Terlebih, kedua tim pesaing langsung mereka di papan klasemen, Manchester City dan Liverpool akan saling berhadapan dalam laga lainnya.

''Swansea adalah tim yang bagus dengan pemain-pemain yang bagus, serta cara bermain yang khas. Tapi, kami berselisih dua poin dari puncak klasemen dan dua pesaing kami juga saling bertanding. Maka sangat penting buat kami untuk bisa menang,'' tutur Mou seperti dikutip AFP, Rabu (25/12).

Selain itu, Mou juga berharap dukungan publik Stamford Bridge dalam laga tersebut. The Blues memang menggenggam rekor menawan di laga kandang pada musim ini. Dari delapan laga kandang, The Blues tidak pernah kalah dan hanya sekali memetik hasil imbang. Sementara catatan lebih impresif dikemas Jose Mourinho di Stamford Bridge. Mou berhasil mempertahankan rekor tidak pernah kalah dalam 68 laga, tiap kali membawa Chelsea berlaga  di Stadion Stamford Bridge.

''Kami berharap Stamford Bridge memberikan kami dukungan dengan suara-suara riuh-rendah. Terakhir kali di laga Boxing Day, Chelsea tertinggal 11 poin dari pemuncak klasemen. Tapi, kini hanya dua angka. Jadi tidak ada alasan buat kami untuk tidak bisa meraih kemenangan,'' tutur mantan pelatih Inter Milan tersebut.

Kendati begitu, Mou dikabarkan bakal melakukan rotasi pemain di starting line up The Blues. Ashley Cole dikabarkan bakal kembali ke lini belakang Chelsea, pun dengan Michael Essien yang sempat menjalani hukuman larangan bertanding, kala Chelsea ditahan imbang 0-0 Arsenal. Maklum dengan laga kontra Liverpool, akhir pekan nanti, tentu Mou bakal menyiapkan penggawa terbaiknya di laga yang bakal digelar di Stadion Anfield tersebut.

http://www.republika.co.id/berita/sepakbola/liga-inggris/13/12/25/myd9m1-mourinho-chelsea-siap-rebut-puncak-klasemen

Reporter : Reja Irfa Widodo
Redaktur : Fernan Rahadi






Tuesday, December 24, 2013

"King Henry" Ingin Kembali ke Arsenal


Foto : GLOBALCOOL/Kompas.com


LONDON, KOMPAS.com — Striker New York Red Bulls, Thierry Henry, mengaku senang jika bisa kembali ke Arsenal. Pemain asal Perancis itu pun tidak menampik keinginan untuk melatih skuad The Gunners.

Henry merupakan pencetak rekor gol terbanyak di Arsenal dengan torehan 228 gol. Dia juga merupakan salah satu pemain yang merasakan gelar terakhir juara Arsenal, yakni Piala FA 2005.

Pada 2007, Henry kemudian hijrah ke Barcelona. Seusai membawa skuad Blaugrana meraih gelar juara Liga BBVA pada 2010, dia kemudian melajutkan kariernya di Major League Soccer (MLS) bersama New York Red Bulls.

"Aku akan senang berada dalam situasi pertandingan dan seperti yang sudah aku katakan berkali-kali, semoga itu bisa terjadi di Arsenal," ungkap Henry.

"Apa yang akan aku lakukan? Aku tidak tahu apakah nanti akan melatih. Aku benar-benar belum tahu. Aku mencoba mengakhiri karier, di mana itu merupakan sesuatu yang sedang aku lakukan sekarang."

"Ini adalah tahun terakhirku. Aku tidak berkata aku akan pensiun. Aku mengatakan ini merupakan tahun terakhirku dalam kontrak (bersama Red Bulls)," tambahnya.

Ketika ditanya apakah dirinya bersedia melatih Arsenal, Henry mengatakan, "Aku tidak tahu. Aku yakin jika Anda menanyakan kepada fans Arsenal, mereka akan senang menjadi pelatih Arsenal. Tetapi, aku tidak tahu."

"Anda perlu melakukan beberapa hal sebelum melakukan itu. Anda tidak dapat berpura-pura bisa dan kemudian menjadi pelatih. Ini pekerjaan yang sangat sulit."

"Mimpi bagiku mungkin adalah kembali ke Arsenal. Sisanya akan kita lihat, tetapi jelas aku memang bermimpi untuk kembali ke Arsenal," tukas Henry.
Penulis: Ary Wibowo 
Sumber :




Monday, December 23, 2013

Menjelang Derby London, Wenger Akui Arsenal Tertekan


Foto : David Price/Arsenal FC via Getty Images/http://images.detik.com/content/2013/12/23/72/wenger3.jpg


London - Arsenal siap menjawab keraguan saat menghadapi Chelsea di Emirates, Selasa (24/12/2013) dinihari WIB. Jelang pertandingan Arsene Wenger tidak menyangkal bahwa Arsenal merasakan tekanan.

The Gunners saat ini ada di posisi ketiga di bawah Manchester City setelah puncak klasemen direbut Liverpool yang pada akhir pekan lalu mengalahkan Cardiff City 3-1.

Meski demikian, dengan jarak satu angka saja, Arsenal bisa kembali merebut posisinya dengan kemenangan atas The Blues. Laga itu juga menjadi ajang bagi Mikel Arteta dkk. untuk kembali ke jalur kemenangan usai dihantam City 3-6.

Seperti diketahui, walau sudah memperlihatkan performa oke tidak sedikit yang masih meragukan kemampuan Arsenal dalam persaingan gelar juara di musim ini.

"Saat ini semua orang meragukan kami," ujar manajer klub Arsene Wenger di situs resmi Arsenal. "Kami memang sudah lama tidak memenanginya (Premier League) itulah mengapa mereka mempertanyakan kami."

"Itu (kemungkinan turun ke posisi keempat) memberikan tekanan tapi Anda tidak bisa bermain di Premier League tanpa tekanan."

"Ada beberapa periode di mana tekanannya sedikit lebih tinggi dan jarak antar pertandingan lebih pendek. Anda harus menghadapi itu dan mencoba menahan stres yang demikian," imbuh Wenger.

Arsenal dengan koleksi 35 poin, berpeluang turun ke posisi keempat apabila Chelsea yang mempunyai dua poin lebih sedikit berhasil menang. Statistik mencatat bahwa Arsenal cuma sekali mengalahkan Chelsea dalam lima duel terakhirnya di kompetisi domestik, plus rekor buruk Wenger terhadap Jose Mourinho.

Okdwitya Karina Sari - detikSport

http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/12/23/105822/2449238/72/wenger-akui-arsenal-tertekan?b99220170


(rin/nds)






Sunday, December 22, 2013

DERBY Della Madonnina-MILAN




Foto : Getty Images Sport/Giuseppe Bellini/detikSpot

Milan - Tiga poin di derby della Madonnina jelas bakal jadi suntikan moral penting hingga akhir musim, demikian kata pelatih Inter Milan Walter Mazzarri. Ia pun fokus mempersiapkan timnya.

Inter akan menjalani derby kontra rival sekota AC Milan di Giuseppe Meazza, Senin (23/12/2013) dinihari WIB esok. Ini jadi derby Milan pertama Mazzarri sejak melatih La Beneamata awal musim lalu.

Menatap laga besar ini, Inter dalam kondisi kurang menguntungkan setelah akhir pekan lalu kalah 2-4 dari Napoli, yang sekaligus memutus rantai sembilan laga tak terkalahkan sebelumnya. Sementara Rossoneri sudah delapan partai terakhir tak kalah, kendati catatannya relatif biasa saja dengan tiga menang dan empat imbang.

Kemenangan juga penting bagi 'Si Biru-Hitam' untuk terus menempel Fiorentina dan berusaha memangkas jarak dengan Napoli. Inter kini berada di surutan lima dengan nilai 28, tertinggal dua angka dari Fiorentina dan tujuh poin dari Napoli di tangga ketiga alias batas akhir Liga Champions.

Oleh karena itu, Mazzarri memilih lebih fokus mempersiapkan timnya ketimbang memikirkan derby itu sendiri. Apalagi tiga angka dinilai bakal krusial untuk sisa musim yang ada, kendatipun kalah bukanlah akhir untuk Inter.

"Tentu saja derby Milan punya daya tarik spesial dan sebagai seorang pelatih saya mencoba untuk tak memikirkannya sampai saya melangkah ke lapangan. Pada saat itu saya akan menyadari seperti apa derby Milan sesungguhnya," katanya seperti dikutip Football Italia.

"Saya harus fokus membantu tim bermain melawan Milan sehingga para pemain siap menatap laga ini. Saya justru lebih peduli melihat para pemain menerapkan gaya sepakbola saya, yang mana menyenangkan untuk ditonton, menyerang, dan menggulirkan bola dari kaki ke kaki," lanjutnya.

"Secara rasional, derby berharga tiga angka, tapi kami dekat dengan para penggemar dan menyadari perbedaannya. Ini bernilai lebih untuk para penggemar," ujar mantan pelatih Napoli ini.

"Sebuah kemenangan akan jadi dorongan kepercayaan diri yang amat besar untuk sisa musim, itu pasti. Jikapun ini berjalan salah, saya harus bekerja untuk membuka lembaran baru dan fokus ke pertandingan berikutnya," demikian pria 52 tahun ini.

Rifqi Ardita Widianto - detikSport

http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/12/22/050129/2448716/71/mazzarri-tiga-angka-di-derby-akan-bikin-inter-lebih-pede?b99220270

(raw/krs)

Friday, December 20, 2013

Manchester United Tidak Akan Jual Chicharito

Javier 'Chicharito' Hernandez
Foto : AP/Jon Super

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Agen Javier Hernandez mengatakan Manchester United tidak akan menjual striker berpaspor Meksiko itu pada bursa transfer Januari.
Chicharito, begitu Javier Hernandez biasa disapa, telah dikaitkan akan hijrah dari Old Trafford. Namun, manajemen Setan Merah memastikan Chicharito tidak akan dijual.
"Saya telah bertemu dengan manajemen Manchester United sekitar 10 hari yang lalu. Mereka membenarkan telah ada minat dari berbagai klub-klub Eropa, tapi tidak dalam rencana mereka untuk memindahkan Chicharito," kata Agen Chicharito, Eduardo Hernandez kepada Medio Tiempo, Jumat (20/12)
Redaktur : Citra Listya Rini








Andres Iniesta Teken Kontrak Baru

Andres Iniesta
Foto : AP/Alvaro Barrientos


REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Gelandang Andres Iniesta telah meneken kontrak barunya dengan Barcelona. Kontrak baru berdurasi tiga tahun itu akan membuat Iniesta akan tetap bersama Barcelona hingga 2018.
''Pembaruan kontrak Andres Iniesta sudah konfirmasi. Ini benar-benar hadiah Natal yang luar biasa,'' kata Presiden Barcelona, Sandro Rosell, kepada situs resmi klub.
Rosell mengatakan Iniesta akan bersama Barcelona hingga 2018. Dia bisa memperbarui kontraknya tiap tahun tergantung pada penampilannya.
Iniesta sudah membela Barcelona selama 11 tahun lebih dengan tampil sebanyak 318 kali dan mencetak 31 gol.
Iniesta sukses membawa Barcelona meraih juara La Liga Spanyol sebanyak enam kali pada musim 2004/2005, 2005/2006, 2008/2009, 2009/2010, 2010/2011, dan 2012/2013.
Bersama Iniesta, Barcelona juga sukses meraih gelar juara Liga Champions pada musim 2005/2006, 2008/2009 dan 2010/2011. Lainnya adalah gelar Copa del Rey, Piala Super Spanyol, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub.

Redaktur : Didi Purwadi









Thursday, December 19, 2013

Selangkah Lagi Garuda Muda Rebut Medali Emas

 Ekpresi kegembiraan pemain timnas Indonesia usai mengalahkan Malaysia pada babak semifinal sepakbola Sea Games ke-27 di Naypyidaw, Myanmar, Kamis (19/2). (Republika/Edwin Dwi Putranto)
Foto : Republika/Edwin Dwi Putranto

REPUBLIKA.CO.ID, NAYPYITAW -- Sempat unggul terlebih dahulu pada menit ke-30, timnas Indonesia U-23 akhirnya mampu memastikan langkah ke partai puncak cabang olah raga sepak bola SEA Games 2013, Kamis (19/12). Tim Garuda Muda harus bersusah payah untuk bisa melewati adangan Harimau Malaya, 1-1 (4-3) lewat babak adu penalti.
Berniat membalas kekalahan di partai puncak SEA Games 26, dua tahun lalu, Indonesia langsung tampil menekan dan melancarkan serangan. Timnas Malaysia U-23 masih mencoba menunggu dan memanfaatkan kelengahan para penggawa Garuda Muda.
Peluang pertama timnas Indonesia tercipta pada menit ke-28, saat bola tendangan keras Yandi Sofyan mengalir deras ke arah gawang Malaysia. Sayangnya bola itu hanya membentu mistar gawang Malaysia. Dua menit berselang, Indonesia U-23 akhirnya benar-benar menggetarkan jala gawang Malaysia.
Bayu Gatra mencatatkan namanya di papan skor. Melakukan tusukan di sisi kanan pertahanan Malaysia, Bayu melakukan kombinasi operang dengan Fandi Eko Utomo. Bayu pun tinggal berhadapan dengan kiper Malaysia, Izham Tarmizi, dan dengan mudah menaklukan Izham. Gol ini menjadi satu-satunya gol yang terjadi di babak pertama.
Malaysia U-23 tidak tinggal diam. Tim besutan Ong Kim Swee itu langsung melancarkan serangan demi bisa menyamakan kedudukan. Para penggawa Garuda Muda pun harus bekerja ekstra keras untuk bisa menahan gempuran Malaysia U-23.
Nyaris di sepanjang babak kedua, Indonesia U-23 hanya bisa sesekali mengancam gawang Malaysia, dengan hanya memanfaatkan serangan balik. Berhasil mempertahankan keunggulan di hampir sepanjang babak kedua, Indonesia justru kebobolan saat laga tinggal menyisakan empat menit lagi.
Thamil Arasu mampu merobek gawang Indoneisa, yang dikawal oleh Kurnia Meiga. Striker bertubuh jangkung itu berhasil memanfaatkan sepak pojok yang dieksekusi Nazmi Faiz. Gol Thamil itu membuat laga harus dilanjutkan ke babak perpanjangan. Namun, tidak ada gol yang tercipta di babak tambahan tersebut, sehingga akhirnya laga berlanjut ke babak adu penalti.
Thamil yang tampil sebagai pencetak gol penyeimbang justru gagal di babak adu penalti. Kegagalan Thamil ini juga diikuti oleh penendang kedua Malaysia, Saad Sahrul. Tendangan Sahrul mampu dihalau Kurnia Megia. Sementara dua orang penendang awal Indonesia, Alfin dan Diego, mampu menyelesaikan tugasnya dengan baik.
Pada penendang ketiga, kondisinya justru berbalik. Penendang Malaysia, Nazmi Faiz, berhasil merobek gawang timnas U-23. Manahati Lestusen, yang ditunjuk sebagai penendang ketiga, malah gagal melakukan tugasnya. Penedang keempat Malaysia, Fadli Shas, membuat skor imbang 2-2.
Namun, Yandi Sofyan berhasil membawa Indonesia unggul 3-2. Kemenangan Indonesia akhirnya ditentukan lewat torehan penendang terakhir, Yohanes Pahabol. Tim Garuda Muda akhirnya melangkah ke final usai unggul 4-3 melalui babak adu penalti.
Reporter : Reja Irfa Widodo
Redaktur : Citra Listya Rini








Tuesday, December 17, 2013

SEA GAMES 2013 : Indonesia Langsung Fokus ke Semifinal

  Pesepakbola Indonesia meluapkan emosinya saat pertandingan sepakbola babak penyisihan Sea Games 2013 melawan Myanmar di Stadion Youth Training Center Yangon, Senin (17/12).  (Republika/Edwin Dwi Putranto)
Foto : Republika/Edwin Dwi Putranto

Yangon - Kelolosan Indonesia ke semifinal cabang sepakbola SEA Games XXVII disambut suka cita sang pelatih Rahmad Darmawan. Ia meminta anak asuhnya langsung fokus ke laga semifinal.

Menghadapi laga harus menang demi tiket lolos dari fase grup, Indonesa memenuhi misinya itu dengan mengalahkan Myanmar lewat gol tunggal Alfin Tuasalamony dari titik putih.

Dengan raihan tujuh poin, Indonesia unggul head to head dari Myanmar yang juga punya poin sama. 'Merah Putih' berhasil menghindar dari lubang jarum dan lolos menemani Thailand yang jadi juara grup.

Kini para pemain Indonesia bisa berlega hati terutama Rahmad, yang sejak dimulainya fase grup mendapat kritik karena tak bisa membawa Indonesia tampil baik. Terutama saat dikalahkan Thailand dan diimbangi Timor Leste.

Dengan kelolosan ini, maka Indonesia kemungkinan akan melawan Malaysia atau Vietnam di semifinal. Maka itu mereka pun diminta tak berleha-leha dan segera fokus untuk laga tersebut.

"Saya rasa hari ini semua pemain berada pada puncak performa. Sekarang fokus lawan Malaysia atau Vietnam," ujar Rahmad usai pertandingan, Senin (16/12/2013) malam WIB.

"Hari ini, kami terus meningkat sejak laga kedua. Semoga tidak berhenti sampai di sini. Jika bisa seperti ini, kami siap hadapi siapapun di semifinal. Sekarang saya hanya fokus pada pemulihan," sambungnya.

Lebih lanjut Rahmad pun menuturkan bahwa dirinya meminta anak asuhnya untuk tampil tanpa beban mengingat mereka awalnya punya beban lebih berat dibanding Myanmar, yang sebetulnya cuma butuh hasil imbang untuk lolos.

"Saya hanya menempatkan pemain di posisi underdog, saya tahu masalahnya bukan teknis, tapi mental. Sejak pertandingan pertama saya tahu mereka tertekan dan berusaha pompa semangat tapi tak juga berhasil. Dengan ada di posisi underdog, mereka bisa lepas dari tekanan," demikian dia.
(ads/mrp)

Amalia Dwi Septi - detikSport

http://sport.detik.com/sepakbola/read/2013/12/17/021438/2443861/76/indonesia-langsung-fokus-ke-semifinal?b99220170




Friday, December 13, 2013

Balotelli: Kami Akan Kalahkan Inggris!

Mario Balotelli
Foto : skysports.com

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Mario Balotelli mengeluarkan sesumbarnya jelang Piala Dunia yang akan digelar di Brasil tahun depan. Striker Timnas Italia itu yakin timnya akan mengalahkan Inggris di penyisihan grup. Ia juga yakin bisa membuktikan diri sebagai penyerang terbaik dunia.

"Brasil (Piala Dunia 2014) akan menjadi waktu yang sempurna bagi saya untuk membuktikan diri sebagai penyerang terbaik di dunia. Piala Dunia adalah tempat saya ingin menunjukkan diri. Para pemain terbaik selalu tampil di ajang terbesar," ujar striker AC Milan tersebut seperti dilansirFootball Italia.

"Namun yang ingin saya katakan adalah saya percaya kami (Italia) adalah tim yang lebih kuat daripada Inggris dan dalam sejarah kami selalu tampil lebih baik daripada mereka di kompetisi besar," tutur mantan pemain Manchester City itu.

Redaktur : Fernan Rahadi










Wednesday, December 11, 2013

SEA GAMES : Timnas U-23 lawan Thailand Kunci Ke Semi Final


Timnas U-23
Foto : Republika/Edwin Dwi Putranto

Indonesia U-23 melakukan pertandingan di Grup B melawan Thailand pada 12 Desember 2013 di Sea Games Myanmar. Pertandingan ini sangat menentukan bagi Timnas karena menjadi kunci menuju babak semi final. Kemenangan dalam pertandingan ini membuat pemain Timnas U-23 memiliki kepercayaan yang tinggi untuk menyongsong pertandingan berikutnya melawan Timor Leste dan Tuan rumah Myanmar.

"Thailand tim yang menekankan permainan lewat sayap dan terorganisir. Jadi, kami harus membuat zona pertahanan aman dengan cara bermain disiplin. Pemain depan juga harus membantu pertahanan," jelas pelatih Rahmad Darmawan dalam keterangannya kepada para wartawan.

Pertahanan solid wajib diperagakan Andik Vermansah dan kawan-kawan untuk meredam serangan Thailand yang sangat rapi. Peran Penjaga gawang Kurnia Mega sangat diharapkan menjadi palang pintu yang tangguh sehingga tidak bisa ditembus oleh tendangan para Pemain Thailand. 

Menyimak bocoran strategi yang akan diterapkan Pelatih Rahmad Darmawan bahwa Timnas U-23 akan memanfaatkan sektor sayap atau sektor bek mereka yang sering ikut menyerang. Sektor ini akan sering ditinggalkan mereka sehingga dapat dimanfaatkan sayap-sayap Timnas seperti Andik atau Pahabol. Namun syaratnya pertahanan Timnas harus benar-benar solid dan disiplin terutama mengantisipasibola silang atau umpan tarik dari sayap pemain Thailand.

Apapun nanti yang akan diperagakan oleh Timnas U-23, tetap harus didukung dengan doa dan semangat agar mereka mendapatkan hasil yang memuaskan yaitu kemenangan. Melawan Thailand adalah pertandingan kunci menuju semi final. Menang akan aman sedangkan draw apalagi kalah. Kiamat.

Selamat berjuang Timnas U-23.

Penulis : Hensa

Monday, December 9, 2013

FIFA Ubah Jadwal Tujuh Laga Piala Dunia 2014


Foto : AFP/NELSON ALMEIDA

ZURICH, KOMPAS.com - FIFA mengubah jadwalsejumlah pertandingan fase grup Piala Dunia 2014. Namun, perubahan tidak dilakukan terhadap hari dan tanggal pertandingan, melainkan hanya pada waktu kick-off.
Ada tujuh pertandingan yang jadwal diubah, salah satunya adalah pertandingan besar di Grup D antara Italia kontra Inggris. Pertandingan yang sedianya berlangsung Sabtu (14/6/2014) pukul 21.00 waktu setempat, dimajukan menjadi pukul 18.00 waktu setempat.
Brasil memiliki selisih 10 jam dengan waktu Indonesia Bagian Barat (WIB).
Berikut beberapa pertandingan yang mengalami perubahan jadwal:
Sabtu, 14 Juni 2014
Pantai Gading Vs Jepang, dimundurkan menjadi pukul 22.00 waktu setempat (Minggu, 15 Juni 2014 pukul 08.00 WIB) dari sebelumnya pukul 19.00 waktu setempat.
Italia Vs Inggris, dimajukan menjadi pukul 18.00 waktu setempat (Minggu, 15 Juni 2014 pukul 04.00 WIB) dari sebelumnya pukul 21.00 waktu setempat.
Rabu, 18 Juni 2014
Kamerun Vs Kroasia, dimundurkan menjadi pukul 18.00 waktu setempat (Kamis, 19 Juni 2014 pukul 04.00 WIB) dari sebelumnya pukul 15.00 waktu setempat.
Spanyol Vs Cile, dimajukan menjadi pukul 16.00 waktu setempat (Kamis, 19 Juni 2014 pukul 02.00 WIB) dari sebelumnya pukul 19.00 waktu setempat.
Minggu, 22 Juni 2014
Amerika Serikat Vs Portugal, dimundurkan menjadi pukul 18.00 waktu setempat (Senin, 23 Juni 2014 pukul 04.00 WIB) dari sebelumnya pukul 15.00 waktu setempat.
Belgia Vs Rusia, dimajukan menjadi pukul 13.00 waktu setempat (pukul 23.00 WIB) dari sebelumnya pukul 19.00 waktu setempat.
Korea Selatan Vs Aljazair, dimundurkan menjadi pukul 16.00 waktu setempat (Senin, 23 Juni 2014 pukul 02.00 WIB) dari sebelumnya pukul 13.00 waktu setempat.


Sumber :
Editor : Okky Herman Dilaga



Penulis: Alsadad Rudi








Sunday, December 8, 2013

IRINA SHAYK, Pacar Cristiano Ronaldo Ternyata Cucu Intel Rusia

Pacar Cristiano Ronaldo Ternyata Cucu Intel Rusia
Foto : http://data.tribunnews.com/foto/bank/images/20131207_181626_irina-shayk-bersama-sang-nenek.jpg

TRIBUNNEWS.COM – Tak banyak yang tahu, Irina Shaykternyata punya darah pahlawan. Kekasih Cristiano Ronaldo yang baru terpilih sebagai perempuan terseksi di dunia versi Majalah Maxim ini nyatanya adalah cucu pahlawan perempuan Rusia!
Supermodel Irina Shayk (27) saat ini sedang berada di Rusia untuk menemani neneknya, Galina Shaykhlislamova (89) yang sedang terbaring koma. Sang nenek adalah pahlawan Rusia yang mendapat medali kepahlawanan setelah sukses menjadi agen intelijen tentara merah Stalin memerangi pasukan NAZI Jerman.
Salah satu jasanya yang paling menonjol adalah membuat peta lokasi sejumlah titik lemah pertahanan pasukan NAZI yang kemudian menjadi modal pasukan Rusia memukul mundur mereka.
Dilansir dari sejumlah media Rusia, kekasih Penyerang Real MadridCristiano Ronaldo ini dikabarkan terus berada di sebelah ranjang sang nenek, yang disebutnya sebagai "My angel, my love, my inspiration".
"Ini adalah kunjungan kesekian-kalinya dari Irina. Namun sayangnya kunjungan kali ini dipenuhi kesedihan dan air mata karena neneknya sudah dalam kondisi koma," demikian ditulis Siberian Times, dikutip lagi dari Daily Mail, kemarin.
Bagaimana dekatnya Irina dengan sang nenek terlihat dari postingannya di akun twitternya. Di antaranya, pada 20 November lalu ia membuat status tentang sang nenek yang ketika itu ulang tahun ke-89. "Ini hari paling spesial buatku! Ini ulang tahun nenekku, model panutanku, bidadariku, cintaku! Saya selalu berdoa untuk kesehatanmu selalu," tulisnya.
Delapan hari kemudian, dengan penuh kebanggaan Irina memampangkan foto sang nenek, dan menjelaskan bahwa Galina adalah personel militer di front Belarusia, dan sersan junior di dinas rahasia angkat udara Trans-Baikal, yang bermarkas di Siberia.
"Sangat bangga pada nenekku. Kami semua berdoa untuk kesehatan Anda, Sersan Junior!," tulisnya.
Sebelumnya, pada 1 November ia pun mengunggah lagi foto dirinya bersama sang nenek dengan disertai tulisan bahasa Rusia "samoe glavnoe v gizni eto vashi blizkie u lybimie " yang artinya kurang lebih adalah "hal yang paling penting dalam hidup adalah kerabat dan orang yang dicintai."
Atas keberaniannya selama perang Dunia II, Galina mendapatkan medali Zhukov, dan kemudian mengumpulkan banyak medali kepahlawanan lainnya dari pasukan Rusia.
Sayangnya, Irina menengok sang nenek sendirian, dan tak bisa ditemani kekasihnya, Ronaldo yang memang sedang cedera. Akhir pekan lalu, Irina sendiri menengok Ronaldo di Madrid dan menemaninya menonton laga Real Madrid kontra Valladolid di Santiago Bernabeu.
Keduanya terlihat mesra, dan jadi pusat perhatian penonton, saat duduk berdua di dalam sebuah ruang khusus untuk penonton yang spesial di area super VIP. Ketika itu, Ronaldo tampil kompak dengan Irina berbusana serba hitam. Pemain terkaya dunia itu mengenakan baju resmi dengan jas berwarna hitam dan Irina tampil anggun berbalut gaun panjang berwarna hitam.
Momen berduaan Ronaldo-Irina ini jarang sekali terlihat. Maklum, Ronaldo sibuk dengan jadwalnya yang padat bersama El Real. Sedangkan Irina disibukkan dengan jadwal padat pemotretan sebagai model internasional.
Hubungan asmara Ronaldo-Irina telah memasuki tahun ketiga sejak pertemuan mereka pada 2010 lalu. Kedua bertemu pertama kali pada pemotretan untuk Armani. Mereka sama-sama menjadi model untuk desainer ternama itu. Karena sering bertemu, sejoli itu kemudian jatuh hati. (Tribunnews.com/den)







Friday, December 6, 2013

FIFA Percayakan Kejuaran U17 ke India

FIFA
Foto : Reuters

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--FIFA meneruskan kebijakannya menyelenggarakan turnamen ke negara yang sepak bolanya berkembang, ketika Kamis mempercayakan India sebagai tuan rumah kejuaraan Piala Dunia di bawah usia 17 tahun.

Itu merupakan turnamen terbesar yang pernah diadakan di India, yang memenangi nominasi dengan mengalahkan penawar dari penyelenggara Piala dunia 2010 Arika Selatan serta Uzbekinstan.

FIFA juga menghadiahkan penyelenggaraan turnamen Piala Dunia U-20 2017 kepada Korea Selatan sedangkan kejuaraan sepak bola putri Piala Dunia U-17 diadakan di Jordania dan kejuaraan sepak bola putri Piala Dunia U-20 di Afrika Selatan.

Presiden FIFA Sepp Blatter mengatakan kepada wartawan, "Turnamen itu amat penting diadakan di negara yang penduduknya sebanyak 1,2 milyar orang, baik dari sisi politik olahraga mau pun secara geo-politik."

India tidak pernah bermain di babak final Piala Dunia dan kendati sepak bola di negara itu cukup banyak peminatnya, tapi kriket lah yang menjadi olah raga nasional mereka.
Redaktur : Taufik Rachman
Sumber : antara








Thursday, December 5, 2013

CR7: Real Madrid Sangat Kuat Tanpa Saya

CR7: Real Madrid Sangat Kuat Tanpa Saya
Foto : zimbio.com



TRIBUNNEWS.COM - Cristiano Ronaldo, bintang Real Madriddan Timnas Portugal mengatakan, ketidakhadirannya tak berdampak negatif untuk tim ibu kota Spanyol.
Pemain berumur 28 tahun melewatkan dua laga terakhir, saat El Real melumat Galatasaray 4-1 di Liga Champions pertengahan pekan lalu, dan menenggelamkan Real Valladolid empat gol tanpa balas di Santiago Bernabeu.
Wajah anyar musim ini dari Wales, Gareth Bale, membintangi dua pertandingan itu dengan total empat gol, yang bisa menjadi peringatan persaingan untuk Ronaldo.
Berbicara kepada surat kabar Spanyol, Marca, Ronaldo yang menyaksikan kemenangan timnya di tribun, justru merasa girang bukan kepalang bak anak kecil.
“Mereka memberikan kinerja yang sangat kuat dan terlihat sangat kuat tanpa saya. Kami melakoni dua laga kandang yang selalu lebih mudah, dan mereka meresponnya dengan sempurna,” kata eks ikon Manchester United.
Ditanya apakah ia terancam dengan gemilangnya Bale, pemilik satu Ballon d’Or memilih mendukung eks Tottenham Hotspur dengan mengatakan, “Gareth bermain luar biasa di dua laga itu. Dia beradaptasi dan bermain dengan begitu baik.”
Performa positif yang diperlihatkan pasukan Carlo Ancelotti memicu semangat Ronaldo untuk segera kembali ke lapangan. CR7 pun berharap bisa diturunkan kontra Osasuna dalam lanjutan La Liga pekan depan.